Semua layanan bukaelektro.com dipindahkan ke situs AIESIE
https://www.aiesie.com
(Aksi Ide Eksperimen Sains Ilmu Elektronika)

Saturday, January 28, 2017

Rangkaian Proteksi Polaritas Terbalik

Membuat Rangkaian Protektor Polaritas Terbalik Menggunakan MOSFET | Dalam suatu rangkaian elektronika tentulah memerlukan sumber tegangan baik AC maupun DC, dan sekarangpun perangkat listrik sudah umum sekali digunakan oleh masyarakat. Bilang listrik AC bisa dipasang terbalik sehingga tidak memerlukan proteksi lagi, namun apa jadinya dengan listrik DC?

Seperti yang kita ketahui DC merupakan singkatan dari Direct Current atau arus searah, yang dimana dalam penggunaannya tidak boleh terbalik antara (+) dan (-). Tentu akan sangat berbahaya sekali jika kita sampai keliru dalam pemasangannya jika terjadi kesalahan. Sehingga untuk itu diperlukan rangkaian proteksi polaritas terbalik.
proteksi DC
Gambar 1. Rangkaian Protektor Polaritas Terbalik
Gambar diatas merupakan rangkaian dari proteksi polaritas terbalik yang akan saya bahas kali ini. Rangkaian diatas dikendalikan menggunakan MOSFET yang berfungsi untuk memutuskan atau tidak menghubungkan sumber tegangan ke perangkat listrik apabila terjadi kesalahan. MOSFET yang digunakan sendiri berjenis P Channel.

Rangkaian diatas memanfaatkan sisi P Channel Drain dan Source Mosfet untuk mencegah terjadinya kesalahan polaritas dari sumber. Selain itu rangkaian proteksi polaritas terbalik ini juga menggunakan Fuse, dioda zenner 15 volt dan juga resistor pada Gate MOSFET. Khusus untuk komponen TVS1 diatas, hanya sebagai komponen tambahan/pelengkap jika ingin digunakan,
Rangkaian proteksi diatas berbeda jika kita hanya menggunakan 1 dioda saja. Memang... cukup dengan 1 dioda bisa sebagai proteksi polaritas terbalik, namun sifatnya hanya menahan arus yang mengalir buka memutuskan. Sehingga jika terjadi arus yang berlebihan, bisa membuat dioda tersebut jebol atau rusak.

Mosfet pada rangkaian diatas seperti yang saya katakan diawal tadi berfungsi untuk memutuskan arus yang mengalir. Karena jika arus yang masuk berbeda atau terbalik, maka mosfet akan dalam kondisi open circuit atau terbuka (rangkaian putus) sehingga arus tidak mengalir ke out.

Mosfet pada rangkaian diatas juga diamankan menggunakan Fuse, sehingga jika terjadi beban yang berlebihan pada perangkat listrik yang dikendalikan, maka mosfet akan aman. Rangkaian proteksi polaritas terbalik diatas bisa anda buat sendiri dengan mudah, karena tidak memerlukan banyak komponen.

5 comments:
Write comments
  1. pake mosfet type ap mas?
    mohon info nya
    terima kasih

    ReplyDelete
  2. Fungsi resistor dan dioda zener dirangkaian itu apa ya bang? Hehehe masih awam

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau saya lihat, fungsi resistor sebagai fitback atau umpan balik arus, hanya saja untuk fungsi dioda zenner sendiri kemungkinan untuk menjaga jumlah arus yang keluar dari mosfet tersebut.

      Delete
  3. ini berlaku untuk tegangan berapa volt bang?

    ReplyDelete

Rangkaian Amplifier 18 Watt IC LA4440