Semua layanan bukaelektro.com dipindahkan ke situs AIESIE
https://www.aiesie.com
(Aksi Ide Eksperimen Sains Ilmu Elektronika)

Saturday, January 7, 2017

Penegertian Kapasitor dan Fungsinya Dalam Rangkaian Elektronika

Pengertian Kapasitor dan Fungsinya dalam rangkaian elektronika | Kapasitor adalah komponen pasif elektronika yang berfungsi menyimpan muatan listrik yang kecil. Jadi bisa diibaratkan dengan baterai yang memiliki daya penyimpanan yang sangat kecil. Terdapat 2 Jenis Kapasitor berdasarkan kakinya yakni kapsitor Polar dan Kapasitor Nonpolar.

Kapasitor polar adalah kapasitor yang kedua kutubnya memiliki polaritas positif dan satunya yang negatif. Contohnya seperti gambar diatas. Sedangkan kapasitor non polar adalah kapasitor yang kedua polaritasnya tidak memiliki kutub alias dalam pemasangannya boleh dibolak balik.
Terus, fungsinya dalam elektronika apa?
Nah.. pada umumnya kapasitor digunakan untuk menahan ripple pada rangkaian catu daya. Sesuai fungsinya kapasitor menyediakan muatan listrik yang dapat memeberikan efek aliran listrik secara singkat tergantung nilai kapasitansinya (Farad).
Oke coba kalian beli kapasitor ukuran 100uF (Kapasitor Polar) kemudian hubungkan secara paralel kapasitor tersebut dengan sebuah LED. Ingat samakan polaritasnya positif kapasitor ke postif LED begitu juga sebaliknya. Kemudian pasangkan batrai dan lepaskan. Lihat efek yang terjadi pada led.

Led tadi akan mati secara perlahan dan tidak akan mati secara tiba-tiba. Nah inilah fungsinya kapasitor. Lagipun beberapa sifat kapasitor lainnya seperti menuruskan arus AC dan memblokir arus DC jika kapasitor dipasang secara seri dalam aliran listrik.

Sekian postingan kali ini semoga bermanfaat! :) Nanti Insya Allah, saya akan memposting lebih dalam lagi mengenai kapasitor, seperti rumus, hitungan-hitungan, sifat-sifat, beragam jenis kapasitor, hingga mengukur nilai kapasitansi dan mengecek baik buruknya suatu kapasitor.

3 comments:
Write comments
  1. Siap, saya sudah buka websitenya. hanya saja mohon maaf, saya tidak megizinkan ada link aktif diblog ini.

    ReplyDelete
  2. Sebenarnya masih banyak lagi fungsi kapasitor yang belum ditulis oleh mas TS misal
    1.Dalam Penyearahan/Rectifiying
    -mengurangi Vripple/riak sehingga gelombang hasil dari penyearahan mendekati flat/rata
    2.Sebagai Filter Frequensi tertentu
    -Kapasitor yang dihubungkan seri/paralel terhadap sumber AC akan menghasilkan nilai frekuensi/freqwency resonance, sehingga sering dipakai di dunia audio sebagai filter freq misal pada crossover,zobel.

    By fb:Andra Novians Elc

    ReplyDelete
    Replies
    1. memang benar sih, cman yg saya jelasin disini hanya gambaran umumnya sajaa tentang kapasitor.. Yaa maklum lah, tulisan saya ini masih jauh dari kata sempurna mas..

      Delete

Rangkaian Amplifier 18 Watt IC LA4440