Semua layanan bukaelektro.com dipindahkan ke situs AIESIE
https://www.aiesie.com
(Aksi Ide Eksperimen Sains Ilmu Elektronika)

Tuesday, January 17, 2017

Rangkaian Tester Remote Control Inframerah Sederhana

Membuat Rangkaian Tester Remote Control IC CA3140 | Rangkaian tester remote control inframerah ini merupakan suatu rangkaian yang dapat mendeteksi gelombang inframerah yang berasal dari remote control. Biasanya rangkaian ini dugunakan untuk memastikan kerusakan pada perangkat elektronik yang menggunakan remote control.

Dengan Rangkaian ini, anda tidak perlu pusing lagi terhadap perangkat elektronik untuk memastikan kerusakannya. Apakah kerusakannya ada pada perangkat anda, atau ada pada remote anda. rangkaian ini menggunakan LED sebagai indikatornya. Berikut ini gambar dari skema rangkaian tester remote control sederhana.
rangkaian tester remote control
Gambar 1. Rangkaian Tester Remote Control
Rangkaian diatas menggunakan IC CA3140 sebagai komperator tegangan pada rangkaian ini. Pada gambar, terdapat komponen dengan nama SFH2030, rangkaian tersebut merupakan dioda foto (foto diode) jika anda tidak bisa mendapatkan komponen dengan kode SFH2030, anda bisa ganti dengan komponen yang sejenis asalkan dapat menangkap gelombang inframerah.

Rangkaian tester remote control inframerah ini, akan berkerja pada tegangan 12 Volt DC. Ketika rangkaian diaktifkan dan diuji, maka rangkaian tester remote control ini akan menampilkan nyala LED sesuai pancaran inframerah dari remote control apabila remote control dalam keadaan baik. Jika LED tidak nyala, maka hal itu bisa dijadikan acuan bahwa ada kerusakan pada remote control.

Rangkaian tester remote control ini, cukup sederhana dan sangat mudah untuk dibuat, karena kompoen yang diperlukan mudah untuk didapatkan dipasaran. Selamat mencoba bagi anda yang akan membuatnya, sekian terimakasih, semoga bermanfaat!

No comments:
Write comments

Rangkaian Amplifier 18 Watt IC LA4440