Semua layanan bukaelektro.com dipindahkan ke situs AIESIE
https://www.aiesie.com
(Aksi Ide Eksperimen Sains Ilmu Elektronika)

Wednesday, January 18, 2017

Rangkaian Pemanas (Heater) Air Minum IC 555

Membuat Rangkaian Pemanas Sederhana | Rangkaian ini sangat berguna, bagi anda yang tidak suka membawa alat yang besar. Karena dengan rangkaian pemanas ini, anda mungkin bisa membuat kopi, teh, atau makanan yang dipanaskan lainnya.

Rangkaian yang sangat sederhana ini, menggunakan IC 555 sebagai multivibrator tidak stabil dan juga dioda 1N4148. Transistor TIP 122 pada rangkaian memiliki kapasitas 5A dan dapat menghasilkan output hingga 60 Watt. Rangkaian ini dapat menghasilkan frekuensi tetap dari 1Hz pada output ic 555 pin 3. Berikut ini skema rangkaiannya.
skema heater
Gambar 1. Skema Rangkaian Pemanas IC 555
Rangkaian diatas menggunakan potensiometer berukuran 1M ohm, sehingga dengan ukuran yang sangat besar itu dapat menyesuaikan siklus (gelombang kotak) yang tinggi. Semakin tinggi siklusnya maka semakin tinggi juga output dari pemanas rangkaian ini.

Anda dapat menghubungkan hingga 5 elemen kawat pemanas berdaya 10W secara paralel, sehingga menghasilkan total 50 watt. Jangan lupa dalam pembuatan rangkaian ini, hendaknya dipasangkan heatsink (pendingin) untuk menghindari panas yang berlebihan pada transistor TIP tersebut.

Rangkaian ini akan dapat berkerja dengan baik dengan tegangan input sebesar 12 Volt. Tegangan tersebut bisa anda dapatkan dari aki motor atau mobil. Oke sekian postingan tentang rangkaian pemanas air minum IC 555 sederhana ini, semoga bermanfaat dan selamat mencoba!

4 comments:
Write comments
  1. Yup coba sendiri deh siapa tahu berhasil buat pemanasnya

    ReplyDelete
  2. cocok untuk di kosan wa ni kalu mau minum kopi

    ReplyDelete
  3. Rangkaiannya udah dipahami tapi alat yang perlu dipersiapkannya apa ya mas?

    ReplyDelete
    Replies
    1. klaua alat, yah seperti solder, bor, timah, obeng, dan lain lain yg mendukung

      Delete

Rangkaian Amplifier 18 Watt IC LA4440